Kamis, 30 Juni 2011

Apakah Benar Suku Aborigin Astronom Pertama Dunia?


Gambar ini mungkin hanya terlihat seperti tumpukan batu tua di pedalaman Australia. Tapi, sejumlah ilmuwan menegaskan bahwa jika diamati, tumpukan batu-batu itu menunjukan bahwa suku Aborigin kuno adalah astronom pertama di muka  bumi ini. 

Boleh percaya boleh tidak. Tapi kesimpulan ini dilansir setelah para ilmuwan itu  melakukan pengamatan  atas batu yang ditemukan di sebuah peternakan dekat Gunung Rothwell, 50 mil sebelah barat Melbourne.

Mereka yakin batu-batu besar yang ditata di atas tanah itu bertujuan untuk memetakan pergerakan matahari, yang dibuat semacam jam matahari kuno oleh suku primitif.

Jika itu benar, maka para penata batu-batu itu diperkirakan telah mengenal astronomi sejak lama,  sebelum jaman Stonehenge dan jaman piramida di Mesir ribuan tahun lalu. "Batu-batu tua ini telah ditata tepat untuk memetakan matahari," kata astrofisikawan profesor Ray Norris, yang berasal dari Commonwealth Scientific and Industrial Research Organisation Australia di Canberra.

Tumpukan batu tua yang dijadikan semacam jam matahari kuno oleh suku Aborigin"(Tata letak) ini tidak dapat dilakukan berdasarkan dugaan saja. Ini membutuhkan pengukuran yang sangat teliti dan tepat," jelasnya, yang dikutip VIVAnews dari Dailymail, Senin 7 Februari 2011.

Diamati dari permukaannya, Profesor Norris mengatakan, batu yang diletakkan oleh suku Aborigin itu diperkirakan berusia 10.000 tahun yang lalu, bahkan ribuan tahun sebelum jaman Stonehenge dan piramida Mesir.

Sekelompok astrofisikawan Australia ini cukup terkenal karena temuannya yang relatif akurat berdasarkan pengamatan dari batu dan benda-benda fisika lainnya. Tetapi baru kali ini mereka datang dengan hasil temuan yang bisa memutarbalikkan sejarah.

Penelitian tetap berlanjut. Jika temuan definitif ini memang terbukti diletakkan sebagai sebuah jam matahari kuno, maka monumen Stonehenge yang terkenal dari Inggris relatif pendatang baru dalam dunia astronomi. 

Stonehenge 
Sekadar diketahui, menurut sejumlah arkeolog, Stonehenge dibangun sekitar tahun 2.000-2.500 SM dan didirikan oleh sekelompok orang kuno untuk memberikan garis pandang untuk matahari dan bulan untuk kemudian dijadikan tanggal tertentu, khususnya untuk mengantisipasi datangnya musim panas dan musim dingin. Sementara piramida dibangun sekitar tahun 3.200 SM

Akankah Terwujud Kita Bisa Bertemu Alien Tahun 2031?



Keberadaan mahluk cerdas selain manusia di alam semesta -- atau alien -- masih jadi wacana semi dongeng. Belum ada bukti sahih keberadaan mereka. Meski demikian, seorang astronom terkemuka Rusia yakin, manusia akan menjumpai peradaban alien dalam waktu relatif dekat. Dua dekade mendatang. 

"Asal-usul kehidupan tak terelakkan seperti halnya formasi atom...Kehidupan juga ada di planet lain. Kita akan  menemukannya dalam waktu 20 tahun," kata Andrei  Finkelstein, direktur Russian Academy of Sciences, seperti dimuat situs Guardian

Berbicara dalam forum internasional yang didedikasikan untuk pencarian kehidupan ekstraterresterial, Finkelstein mengatakan, diketahui 10 persen dari seluruh planet yang telah diketahui, berputar mengitari mataharinya di galaksinya -- seperti halnya Bumi. Ditambahkan dia, jika air bisa ditemukan, maka bisa dipastikan ada kehidupan di planet itu. 

Seperti apa alien dalam bayangan Finkelstein? Kata dia, kemungkinan besar mirip dengan manusia: punya dua tangan, dua kaki, dan kepala. "Warna kulit mereka mungkin berbeda,toh  manusia kan juga begitu," kata dia.

Institut yang dijalankan Finkelstein menjalankan program untuk mengawasi dan mengirimkan sinyal radio ke luar angkasa. Program ini diluncurkan pada tahun 1960-an, di puncak perang dingin yang menjalar ke persaingan penjelajahan angkasa. "Sepanjang waktu kami telah mencari peradaban luar bumi. Kami selalu menunggu datangnya  pesan dari ruang angkasa," katanya.

Dalil Finkelstein diperkuat sejumlah ilmuwan. Salah satunya, pada bulan Maret seorang ilmuwan NASA memicu kontroversi karena mengklaim telah menemukan fosil kecil mirip serangga alien di dalam meteorit yang mendarat di Bumi.

Adalah Richard Hoover, seorang astrobiologis pada pusat penerbangan luar angkasa Marshall di Alabama yang mengatakan, filamen dan struktur meteorit mengandung fosil mikroskopis makhluk luar angkasa yang menyerupai ganggang, yang dikenal sebagaicyanobacteria.

Dalam Journal of Cosmology, Hoove menuliskan, bahwa kurangnya nitrogen dalam sampel -- unsur yang penting bagi kehidupan di Bumi -- mengindikasikan bahwa mereka adalah "sisa-sisa bentuk kehidupan di luar bumi yang berasal dari tubuh di induk meteorit yang mengandung air -- sebelum batu angkasa itu memasuki atmosfer bumi. 

Soal keberadaan alien juga disinggung oleh Charles Liu, profesor astrofisika dari City University of New York Staten Island dan peneliti dari Hayden Planetarium di the American Museum of Natural History.

Apakah alien benar-benar ada? "Ya. Alam semesta ini sangat sangat luas dan hukum alam berlaku sangat konsisten di seluruh ruang yang sangat luas tersebut," kata Liu, seperti dikutip dari Space, 28 Juni 2011. "Kemungkinan bahwa hanya ada satu kehidupan yang tumbuh berkembang di seluruh alam semesta tersebut hampir mencapai nol," ucapnya.

Liu menyebutkan, jika ada kehidupan yang bisa tumbuh di satu tempat, pastinya ada pula kehidupan serupa itu di tempat lain. Pertanyaan berikutnya, apakah makhluk luar angkasa ada?

"Ya. Tetapi apakah makhluk tersebut mendarat di Bumi? Jawabannya, tidak," ucap Liu. "Tidak ada satupun dari yang disebut-sebut sebagai bukti kemunculan makhluk luar angkasa di Bumi mengandung air setelah diuji coba secara ilmiah," ucapnya. (Guardian, eh)

� VIVAnews

10 Konspirasi Dunia Paling Menghebohkan Yang Dibocorkan Wikileaks


Kalian sudah tahu tentang kasus Wikileaks kan? Itu lho kasus pembuplikasian dokumen rahasia Amerika serikat di khalayak lewat internet melalui situs Wikileaks. Ternyata selain dokumen-dokumen rahasia milik Amerika serikat, Wikileaks ternyata juga menyimpan data konspirasi-konspirasi dunia yang sangat rahasia lho. Setelah diterbitkan oleh Wikileaks, konspirasi ini menjadi terkenal dan bukan menjadui sebuah rahasia lagi.

Berikut ini adalah 10 konspirasi dunia paling menghebohkan yang dibocorkan oleh Wikileaks :

1. Proyek Nuklir Iran
Seperti yang telah banyak kita ketahui, ternyata banyak sekali para pemimpin negara-negara timur tengah yang khawatir dengan proyek mega besar milik negara bekas Persia tersebut. Bahkan Raja Saudi Arabia king Abdullah secara rahasia telah berdiplomasi dengan pemerintah Amerika serikat untuk untuk menyelesaikan masalah nuklir ini. Nuklir, kau memang penuh pesona.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhM4BUQBu7TaFktmwomr7hlLn8uMTPX74jLMz-05yQD6RQ30IrVx575KmVgVK_sNByDFXn7W76GLg0qHcQvBJiyZRZMAZimzE6jHcd6h-1qn9YU4pP_4XBVLXpS5JDOfUuZR2wvaMYptIyj/s1600/1.jpg

2. Politik Diplomat Amerika untuk memusuhi para pemimpin dunia
Dalam beberapa forum dunia dikemukakan bagaimana perlakuan para diplomat amerika dalam menyerukan suaranya terkait dengan figur tokoh-tokoh dunia. suara para diplomat ini seolah-olah ingin sekali memusuhi para tokoh penting dunia. Sudah banyaks ekali pemimpin dunia yang secara tegas telah disindir oleh para diplomat Amerika seperti presiden sarcozy, Silvio Berlusconi, hingga Moamar Gadhafi.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhuRIAgcuaYh-pWs4wE73Rxj0Xaw8GBxoMWd4QeTIWfjn_RYF6DuKqX0kOOrAfHUCv_ku0Yh4dcrjr8Ua4V5OEE9nnrASNsVtTGi1JPeBqJqxxYaYJjnnL7cqeMrhsvS3yvFIJJ7T0j3ycm/s1600/2.jpg

3. Penyitaan HEU (Uranium) milik Pakistan oleh Amerika serikat
Seolah mengulangi langkah yang sama dengan apa yang dilakukan oleh Iran, Amerika serikat seolah takut dengan apa yang namanya Nuklir (tentunya yang bukan milik sekutunya). hal ini terbukti dengan adanya upaya penyitaan Uranium milik Pakistan oleh Amerika serikat dengan dalil keamanan dunia serta dengan "menyewa" forum Nuclear security Summit di Washington beberapa eaktu yang lalu. Berani apa Takut?
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgfobdTBVex2pdQCCMlyKgiw1GWDYWNebf2DwLwD6labirgcx_Wt1Za8JnQmppTQOxxY_rcO_1ZFDyuAkHeQ_Z8AR6ZWYqLHzGmz4maDzBOR4bAV4ROW7NcGU1IwMm9xTRyCx59IusJBlUQ/s1600/3.jpg

4. Pertukaran Tahanan Penjara Guantanamo
Sebagai penjara dengan tingkat level pengamanan yang masksimum dan juga terkenal dengan "Kekejamanya" (menurut banyak pihak). Pemrrintah Amerika serikat berusaha meyakinkan pada negara-negara dunia bahwa kini Amerika sudah berbenah dan sudah bisa memperlakukan tahanan dengan baik. hal ini dilakukan dengan cara propaganda ringan pertukaran tahanan Slovenia dan Kiribati dengan Tahanan dari Guantanamo. kalo Gayus masuk Guantanamo, mungkin udah Kurus badanya (Dan tentunya ga bisa liat Tenis di Bali, hehehe).
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEium_0GQismAsRpWn9zqbZD9cv_yjWpQrDQxlP32vx0-9-AkKBv7cVrGzXhn_GwrB2imeOO-diGuPZdloI3pS9Fv-_YvisQflPbdf288WURgbFLqrTSGFqAgKNVVMEO3bX90Iy22t-DS2AQ/s1600/4.jpg

5. Dugaan Korupsi Ahmed Zia Massoud, Wakil Presiden Afghanistan
Dalam salah satu Channel Wikileaks, tersebar tuduhan kepada wakil presiden Afghanistan dalm dugaan kasus korupsi. Wakil presiden ini diduga menggelapkan uang sebesar $52.000.000 dalam kunjunganya ke Uni Emirat Arab. Arab kok korupsi, Apa kata Dunia?
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgejl0FixB2tlf_jDvnvP34SFHFdSrGEE0KsHSrZYRRch-BzrgbvhwhllPdqBPkEMiE6oLOMJx7vPJDNv1kA7WEaMU8wYaQwvpt4eUHEGt3fTjoObS2dFG0o2dJEu2Hzw1S7gFpj-H2gxii/s1600/5.jpg

6. Trio Aliansi China, Amerika serikat, dan Korea Selatan
Walaupun dalam perjanjinya 3 aliansi ini menggunakan label bisis dan trading ekonomi, namun tak dapat dipungkiri bahwa ada kasus terselubung yang akan diselesaikan oleh 3 aliansi ini. besar kemungkinanya adalah kasus nuklir yang sedang dikembangkan di Korea Utara. Kok seperti mengenang era Triple Entente ya ?
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhBCuumTdJaJKZQW_np5DAJm81dDHKt7kmb_38xfrVz3Z73hrLYpZ5IvWbCG5sAtK1wCqSG8SGvYr2TnLiUgqzG9polrEdTsw0k-5V5fCcvN4tGU13AaJsNIW10wAGnqMI03FYTRy0BEG38/s1600/6.jpg

7. Dukungan Tentara Suriah pada Hizbullah
Walaupun Presiden Suriah Bashar Al-Assad sudah bersumpah untuk menghentikan bantuan kepada Hizbullah, nmaun nyatanya masih tetap ada celah pasokan senjata yang diberikan oleh Suriah kepada Hizbullah. Tapi belum jelas pihak mana yang berdiri di belakang pemasokan senjata ini. hayo, mana yang benar?
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhmoJO5PUeX0WM_FvpwZOi6g5dOuhI8ZPJeDnwl6TjlQBmiWorGkYevw79N4K5Pv95mIxsNRv1tWdynMPbx1C3P1oOTQ_PDd27_vhKuk4y4FkQ4f3x0QsE4zy5N8vDDDfrBLSyhr2pYQg5g/s1600/7.jpg

8. Mata-mata Hillary Clinton
Hillary Clinton disebut-sebut telah mengirimkan banyak mata-mata untuk menyelidiki negara-negara prospek seperti Iran, Rusia, Pakistan dan Korea. Termasuk dengan proses terpilihnya Ban Ki Moon sebagai Jenderal besar PBB. Hati-Hati, barangkali Blog ini juga dimata-matai oleh Hillary Clinton. hahahaha.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiYlrabCX8_4aLjTKwb3AUWzDi-fgw4dQJQ734QT92Y_opRK73dL4bkmmPi7nYjC-Taec9f8io3tYYAuFcL1sCAkDUsVufspWcoa-TbBD8mhsZVZbNpzYiaIiXgP3bRyTNWCmrMLpth15Or/s1600/8.jpg

9. Qatar enggan terlibat dalam proses pemberantasan Terorris
Entah karena wilayahnya jarang terlibat dengan kasus teror atau memang pendirian Qatar yang dibilang "Au Ah Gelap", Nyatanya dalam berbagai forum dunia, Qatar terlihat enggan dan kurang antusis dalam pembahasan pemberantasan Teroris di seluruh dunia. Cuek nih ceritanya!
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg1yvgL3lxA0SuuJWs8R52n5UozgQlto9QLWIaOi0iHL7nomWQ1DS9Ls7Ccvd3F0_llORXKn_TX_AXG1bYpEfAsKUI7Lr2MmvuIhz-f0DaRxE4qk1T16h7AlUsK-SW3vo1MuxkMcdNI4yQP/s1600/9.jpg

10. Persahabatan Putin dan Berlusconi
Si Presiden Italia yang juga Pemilik Klub Ac Milan, Silvio berlusconi digadang-gadang memiliki persahabatan yang erat. Konon persahabatan ini hanya sebatas pertukaran Hadiah, namun ternyata menurut banyak sumber sudah mencakup area politik yang luas yang mempengaruhi Rusia dan Italia. Hayo, ketahuan nih yeee!
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg_b58M-gHUdqsob4C23-sUZUGJMjHXNvDadTSCsfMtXHASQXdA6-HybsZYIyD2FXsfGlBRnYiGucEvS_tMfzt_MLIwrDD-XrO1rfRP15ve3lazBwg5DK334ewx_l9-vocOstu6VUT-ydVw/s1600/10.jpg

Diterjemahkan oleh Admin Serba sepuluh, dan diolah dari Listphobia dan Yahoo Blog Groups

Sumber : http://serba-sepuluh.blogspot.com/2010/12/10-konspirasi-dunia-paling-menghebohkan.html#ixzz1QdAWseBz

Ternyata Tsunami Jepang Ciptakan Kampung Bawah Laut


Jepang - Lansiran vivanews (12/6/2011) : Jumat 11 Maret 2011, pukul 13.46 waktu setempat, gempa 9,0 skala richter mengguncang Jepang. Lindu juga menyebabkan gelombang tsunami setinggi 10 meter yang menghempas ke daratan.

Akibatnya dahsyat, lebih dari 20 ribu orang tewas. Tak terhitung yang dinyatakan hilang. Tsunami juga menenggelamkan kawasan pesisir. Desa-desa terendam, terlupakan, dan membeku.
fukushima 3

Baru-baru ini, tim penyelam merilis serangkaian gambar luar biasa dari dalam lautan -- beberapa dari jutaan harta benda dan harta pribadi yang hilang.
Fukushima bawah air
Awalnya, penyelaman ini ditujukan untuk mencari korban-korban yang masih dinyatakan hilang, namun mereka terpaku menemukan artefak yang lenyap saat tsunami menerjang Jepang.

Ada foto seorang pria dan gadis cilik. Gambar yang masih jelas itu tergolek di dasar lautan, pintu dorong sisa-sisa rumah yang telah runtuh, sepatu yang tinggal sepasang, juga truk putih yang tak mungkin lagi bisa melaju di jalan.
Fukushima 2

Rilis gambar tersebut mewarnai peringatan tiga bulan musibah tsunami. Sementara, para demonstran di Tokyo menggelar unjuk rasa menentang penggunaan tenaga nuklir. Agar horor nuklir Fukushima tak terulang.

Tragedi Fukushima memicu debat tentang penggunaan energi nuklir di Jepang -- negeri yang hanya punya sedikit sumber energi dan mengandalkan energi atom.

Tiga bulan pasca bencana, sekitar 90.000 orang hidup dalam pengungsian -- di ruang olah raga sekolah atau ruang pertemuan. Beberapa keluarga telah pindah ke rumah sementara yang jumlahnya tak memadai. Sementara, pembangunan rumah layak tak bisa diharapkan dalam beberapa bulan mendatang.

Di sepanjang pantai, pembersihan besar-besaran terus dilakukan, truk dan alat berat dioperasikan untuk mengangkut reruntuhan ratusan ribu bangunan yang hancur akibat tsunami. (Daily Mail)
Fukushima 4

Apakah Ini Bukti Bahwa Zaman Purba Dikuasai Bangsa Alien?


Tahun 1900 ditemukan sebuah logam yang membatu yang berusia sekitar 2000 tahun disebuah kapal karam di pulau Antikythera Yunani, 50 tahun kemudian benda tersebut dilihat dengan sinar-X dan menemukan bahwa benda tersebut merupakan sebuah alat mekanik seperti mekanik pada jam tangan, penemuan ini membuat para ahli arkeologi kebingunan, karena pada saat itu bangsa yunani tidak akan mungkin membuat benda mekanik serumit itu.

Anticyth�re Mechanics

Anticyth�re Mechanics Setelah di X-ray


Perkiraannya alat ini digunakan sebagai kalender


Keberadaan mekanik pada jaman prasejarah juga bisa ditemui di kompleks kuil Dendera di Mesir. Pada ruang bawah kuil tersebut terdapat pahatan dinding dua buah benda yang menyerupai bola lampu pijar, hal ini kemudian dikaitkan dengan pertanyaan, bagaimana ruang bawah yang gelap dan panas itu mendapatkan cahaya?

beberapa teori mengatakan bahwa, ruang-ruang dalam kuil tersebut menggunakan cahaya matahari yang dipantulkan dari luar berulang kali oleh cermin-cermin didalam kuil, namun teori ini dapat terbantahkan, karena sinar yang dipantulkan semakin lama semakin lemah sehingga tak bisa menerangi semua ruangan. 

Ada juga yang mengatakan menggunakan api / obor tapi tidak ada di satu ruangpun ditemukan bahan untuk membuat api, dan tidak akan cukup oksigen yang didapatkan untuk membuat obor. Jadi, satu-satunya cara untuk menerangi ruangan dalam kuil adalah dengan bola lampu.

Pertanyaannya sekarang, jika benar mereka menggunakan lampu, bagaimana mereka mendapatkan aliran listrik? Bahkan listriknya saja baru ditemukan ribuan tahun setelahnya.

Satu penemuan yang mungkin dapat mendukung keberadaan bola lampu jaman prasejarah adalah penemuan baterai bagdad yang telah di uji mampu menghasilkan listrik dengan menuangkan perasan jeruk kedalam gucinya.

Pahatan dinding dua buah benda yang menyerupai bola lampu pijar


Baterai Bagdad


Baterai Bagdad Diisi Perasan Jeruk

Di kompleks kuil Teotihuacan para ahli yang mempercayai ada campur tangan alien dijaman purba menemukan penataan kompleks yang mirip dengan tata letak sama dengan posisi solar system kita, tapi bagaimana mungkin designer kompleks kuil Teotihuacan mengetahui lebih dahulu system peredaran planet-planet mengitari matahari?

Bukankah hal itu memerlukan penelitian ilmiah berkelanjutan selama berabad-abad? ada yang bilang bahwaposisi kuil ini adalah sebuah kebetulan belaka, tapi jika kita melihat peninggalan sejarah ditempat lain yang bahkan lebih tua dari Teotihuacan seperti Stonehenge yang mana bila dilihat dari angkasa, lingkaran-lingkaran susunan batunya sangat menyerupai solar system kita.

Kompleks Kuil Teotihuacan


Kompleks Kuil Teotihuacan Solar System


Stonehenge


Stonehenge Solar System

Stonehenge Dilihat Dari Udara

Pada tahun 1929 diketemukan pula sebuah peta lukisan bertanda tangan seorang Kapten bernama Piri Reis tercantum juga tahun 1513 yang juga berarti 21 tahun setelah Colombus menemukan benua Amerika.

Yang menakjubkan adalah bahwa peta itu sangat akurat menggambarkan garis benua atau garis pulau bahkan dilengkapi dengan gambar sungai dan gunung. Bagaimana sang creator membuatnya? Pengetahuan geografi saja mulai berkembang ratusan tahun setelahnya.

Piri Reis Map


Piri reis Map dibanding peta modern

Bukti yang paling mendukung teori adanya campur tangan alien / teknologi modern dimasa prasejarah adalah adanya kompleks peninggalan Pumapunku di dataran tinggi Bolivia, disana logika kita tidak akan bisa menerka.

Di Pumapunku ada reruntuhan struktur megalitikum yang telah dihancurkan oleh gempa bumi yang sangat dahsyat. Blok-blok yang runtuh di Pumapunku sangat menakjubkan, yang mana bentuk dari blok-blok yang berserakan mempunyai potongan / bentuk yang sempurna dan memiliki ukuran yang sama dan bahkan lebih menyerupai puzzle-puzzle.

Belum ada yang tahu pasti bagaimana suku Indian Aymara mengangkut batu-batu (800 ton/pcs) kesana, padahal dataran itu berada pada 4.000 meter diatas permukaan laut.

Pumapunku


Pumapunku Blok

Kita semua tahu, bahwa untuk mendirikan sebuah bangunan seperti Pumapunku memerlukan penulisan, perencanaan, dan ide bagaimana tiap-tiap bagian pecahan memilki fungsi masing-masing dan bagaimana cara menyatukannya, tapi para ahli telah sepakat bahwa Indian Aymara tidak pernah mengenal tulisan. Bagaimana mungkin mengerjakan puzzle Pumapunku tanpa perencanaan?

Pumapunku Blok Rekonstruksi Puzzle


Dari segi kualitas, pengerjaan batu di Pumapunku sangatlah sempurna, seperti dikerjakan oleh mesin, untuk memotong dengan ukuran tertentu, membuat lubang, bahkan membuat cekungan panjang dengan ukuran sangat kecil (millimeter), dan tiap-tiap batu mempunyai bentuk dan ukuran yang sama persis.

Padahal material-material batu yang digunakan adalah batu diorite dan granit, batu diorite adalah salah satu batu yang paling keras yang hanya bisa dikalahkan oleh berlian, para arkeolog memperkirakan alat yang digunakan oleh suku Aymara mungkin memiliki mata berlian atau berbahan berlian, namun tak seorangpun arkeolog yang mampu memperkirakan atau mencoba merekonstruksi bagaimana Indian Aymara membuat blok-blok batu tersebut.

Lubang Pada Blok Pumapunku


Pumapunku Millimeter Detail


Pumapunku Ukiran



sumber: http://fenz-capri.blogspot.com/2010/10/bukti-nyata-zaman-pra-sejarah-pernah.html